Halaman

Cari Artikel

Memilih Rumah

Teliti dan Checklist Dalam Memilih Rumah??? Memilih rumah tidaklah segampang memilih baju ataupun makanan yang hendak disantap hari ini. Di samping karena valuenya yang jauh lebih besar, kita juga memiliki pengharapan untuk menempati rumah tersebut dalam waktu yang cukup lama. Apakah itu membeli rumah dijual atau hanya sekedar mengontrak. Kegagalan memilih rumah tinggal yang tepat, dapat menyebabkan kerugian yang besar bagi anda, baik dari segi finansial maupun waktu. Karena itu, sebelum memutuskan untuk membeli ataupun mengontrak rumah tinggal, sebaiknya anda mengetahui hal-hal berikut:

1. Lingkungan.
Perhatikan lingkungan yang dilalui, apakah sudah sesuai dengan impian anda. Kenalilah siapa saja tetangga anda. Fasilitas lingkungan juga dapat memberikan nilai tambah, seperti lapangan tenis, kolam renang, sports club, jogging area, taman bermain dsb. Bisa juga ditambah dengan melihat contoh rumah yang akan ditempati. Dengan melihat langsung dan contoh rumah akan memberikan banyak masukan

2. Keamanan.
Anda harus memiliki rasa aman dan nyaman untuk tinggal dalam rumah anda. Pada siang hari, saat anda bekerja dan anak anda pergi sekolah, apakah anda dapat meninggalkan rumah anda dalam kondisi kosong tanpa rasa was-was? Pada malam hari, apakah anda dapat tidur dengan nyenyak karena anda yakin semua isi rumah tidak akan berkurang saat anda bangun keesokan hari?

3. Kondisi rumah.
Apakah anda perlu menyiapkan budget tambahan untuk merenovasi rumah? Kalau membeli rumah/mengontrak bisa ditambah dengan melihat gambar rumah. Kadang melihat gambar rumah saja justru belum cukup.

4. Fasilitas rumah.
Apakah fasilitas rumah sesuai dengan kebutuhan anda, seperti jumlah kamar utama dan kamar pembantu, jaringan telpon, daya listrik, sumber air bersih, dapur bersih/dapur kotor, gudang.

5. Akses.
Bagaimana akses ke rumah anda? Apakah lokasinya cukup strategis untuk dilalui jalur angkutan umum? Apakah tersedia cukup tempat parkir? Apakah jalan cukup lebar untuk dilalui mobil?

6. Posisi rumah.
Misalnya lihatlah posisi rumah untuk memperhatikan posisi matahari saat pagi, siang dan sore hari, apakah sangat terik justru pada saat-saat anda ada di dalam rumah?

7. Sejarah rumah.
Anda perlu mengetahui sejarah rumah (apakah dalam jual rumah/kontrakan saja), karena dapat mempengaruhi penilaian atas rumah tersebut. Untuk itu, tanyalah kepada pemilik rumah sebelumnya ataupun cari tahu kepada tetangga ataupun agen properti yang menangani rumah tersebut. Bagaimana sejarah harga rumah di lingkungan tersebut untuk mengetahui harga purna jual. Berapa kenaikan harga tanah per tahun?

8. Rawan banjir dan rawan kebakaran.
Daerah banjir biasanya meninggalkan noda kecoklatan yang susah dihilangkan pada bagian yang sering tergenang. Jangan cepat membeli apalagi kalau baru melihat tulisan "jual rumah". Perhatikan tembok depan rumah ataupun tembok tempat sampah akan adanya noda coklat bekas genangan air. Jika anda memilih lingkungan rumah yang sangat padat, terutama di gang-gang yang rumahnya saling berdekatan, anda perlu mewaspadai mudahnya api menjalar saat terjadi kebakaran. Asuransi rumah merupakan hal yang perlu anda pertimbangkan jika anda memilih rumah di kawasan yang padat.

9. Kelengkapan sertifikat.
Apakah rumah tersebut dalam status sengketa? Misalnya dalam membeli rumah carilah penyedia layanan yang profesional seperti ray white property. Tenaga profesional seperti ray white property akan membantu masalah Anda tanpa menambah masalah.

10. Tunggakan biaya.
Jika anda menempati rumah sekunder, periksalah apakah semua iuran sudah dilunasi (telp, listrik, dsb) ? Jangan samapi setelah Anda membeli rumah dijual, Anda dihadapkan pada masalah baru lagi.

11. Polusi.
Berapa tingkat polusi di daerah rumah anda? Apakah berdekatan dengan pos pembuangan sampah atau restauran yang dapat menyebarkan wangi udara tertentu? Apakah berdekatan dengan tempat ibadah / sekolah / mall / sarana publik lainnya yang dapat menimbulkan keramaian di saat-saat anda membutuhkan keheningan? Perhatikan suara lalu lalang kendaraan di depan rumah, apakah terdengar jelas dari dalam rumah.

Dengan adanya checklist ini, akan semakin mendekatkan anda dalam menemukan rumah yang anda idamkan, dan mengurangi kekuatiran atas timbulnya biaya-biaya tak terduga di kemudian hari.

Membeli Rumah

Panduan Membeli Rumah??? Anda hendak membeli rumah tinggal? Ada 5 hal pokok yang sebaiknya perlu anda perhatikan, sebelum membeli rumah tinggal yaitu :

1. Sesuaikan dengan keuangan anda
Sudah pasti tentunya anda tidak mau setelah anda memiliki rumah, misalnya rumah tinggal anda dikejar-kejar oleh debt colletor (tukang tagih utang) ataupun menggunakan stocking di kepala anda agar tidak ada yang mengenali anda. Lalu jika uang anda tidak cukup, kenapa tidak menggunakan kredit kepemilikan rumah (KPR) ?

2. Lokasi Strategis
Jarak dan yang lebih penting lagi : waktu tempuh yang relatif singkat yang anda perlukan dari rumah (Jual Bangunan, Bangunan Rumah, Rumah Tinggal, Rumah Tingkat) menuju tempat yang biasa anda kunjungi (kantor, sekolah, tempat hiburan, pasar/supermarket) serta tempat penting lainnya (rumah sakit, bank, kantor polisi). Biasanya harga rumah di lokasi seperti ini tentunya akan semakin mahal. Buat apa rumah murah tapi tidak mendukung lainnya.

3. Bangunan Rumah
Selain kekokohan konstruksi dari bangunan rumah, mode, gaya, ataupun tipe rumah akan memberikan nuansa lebih, seperti rasa aman, nyaman, percaya diri, prestis ataupun kebanggaan tersendiri bagi pemiliknya. Jangan asal membeli rumah murah tentunya.

4. Bebas
Maksud bebas disini adalah rumah yang akan anda beli (rumah di jual/jual rumah) harus anda pastikan bebas banjir, bebas kekeringan (susah air), bebas limbah berbahaya, bebas polusi mengganggu, bebas maling/rampok, bebas longsor, dan bermacam bebas lain yang tak kalah pentingnya seperti bebas hantu.

5. Anda
Tentunya masih banyak hal pokok lainnya yang menurut anda penting atau mungkin sangat penting, mengenai Rumah Di Jual, Jual Rumah tsb. Catat semuanya dan anda dapat menaruhnya pada nomor 5 ini.

Semoga Bermanfaat.

Membangun Rumah Tinggal

Trick dan Tips Merencanakan Membangun Rumah Tinggal??? Semua manusia membutuhkan tempat tinggal atau yang kita sebut sebagai rumah. Ketika sudah saatnya seseorang untuk memulai hidup berkeluarga, mereka akan membangun rumah tangganya dengan pemenuhan kebutuhan pokok berupa rumah tinggal, sandang dan pangan. Rumah tinggal yang merupakan kebutuhan utama sebuah keluarga memang sangat sulit didapat, karena membutuhkan biaya yang besar untuk mendapatkannya. Beberapa trick mungkin dapat dilakukan oleh semua orang seperti berikut ini :
  • Berhemat dan sisakan uang jajan sejak usia muda
  • Buatlah target menabung dengan mengubah jumlah nilai uang dalam bentuk perkiraan harga tanah 20 tahun mendatang, seperti berikut ( 1 meter persegi tanah = 250 ribu rupiah – 2 juta rupiah atau lebih ). Tabunglah nominal tersebut dalam target jangka waktu tertentu (seminggu, sebulan atau setahun) untuk membeli tanah seluas satu meter persegi dan targetkan berapa luasan tanah yang kita inginkan untuk rumah keluarga.
  • Carilah referensi desain rumah (interior design/desain interior rumah) yang disenangi di majalah atau pada buku-buku arsitektur.
  • Buatlah skematik design rumah (desain interior/design interior) yang dimulai dengan jumlah ruang dan jenis ruang yang didambakan sesuai dengan fungsi ruang pada nantinya. Bisa dalam bentuk diagram tulisan.
  • Gabungkan diagram jumlah ruang dengan model desain peruangan (desain interior/design interior) yang didapat dari referensi majalah diatas. Cocokkanlah keduanya dalam kesatuan fungsi dan ruang yang diinginkan. Jika ada yang belum cocok atau kurang, carilah lagi pada referensi lain sebanyak-banyaknya.
  • Buatlah skematik denah peruangan (desain interior rumah/interior design yang diinginkan dengan menggabungkan desain dan jumlah peruangan yang sudah dipilih diatas. Buatlah kemungkinan denah sebanyak-banyaknya dan bayangkan kecocokan setiap ruang terhadap transisi antar ruangnya.
  • Ketika perkiraan biaya yang ditabung sudah terpenuhi untuk membeli luasan tanah yang diinginkan, Mulailah mencari tanah menurut daerah yang kita senangi dan kecocokan terhadap denah peruangan serta bentukan bangunan yang sudah kita buat sebelumnya. Tidak menutup kemungkinan kesemuanya akan berubah karena faktor site existing dan faktor lingkungan sekitar site. Faktor yang harus dilihat pada site yang kita inginkan adalah keadaan air tanah, sistim sanitasi riol kota, jaringan listrik dan yang terpenting adalah komunitas lingkungan sekitar terhadap sosialisasi dan keamanan.
  • Konsultasikan semua data yang diperoleh dan kebutuhan rumah ideal yang didambakan kepada arsitek rumah sebagai wadah konsultasi jasa yang membantu terlaksananya impian tersebut.

Membangun dan Merenovasi Rumah

Membangun dan Merenovasi Rumah ala Desainer??? Adakalanya ketika sebagian orang atau mungkin anda memutuskan untuk membeli sebuah rumah merasa kurang puas. Desain rumah yang dirasa kurang cocok, lokasi yang kurang strategis, atau mungkin harga rumah yang anda anggap kurang pantas diberikan pada sebuah produk (rumah) jika ditinjau dari kualitas produk tersebut. Untuk anda yang memiliki more budget mungkin anda tidak terlalu pusing. Tapi bagi sekelompok orang yang tidak termasuk dalam golongan the have tentu bakal sedikit lebih pusing. Banyak hal yang harus dimasukkan dalam daftar seleksi.

Anda percaya? Kalau anda masih ragu-ragu akan tunjukkan, di mana letak persamaan (dalam hal kesalahan) dari para developer tersebut. Beberapa developer menghasilkan produk (bangunan) dengan kualitas bangunan yang buruk, hal ini biasanya terjadi karena developer tersebut mensub-kontrakkan pembangunan rumah kepada para sub-kontraktor (dalam hal ini kita sebut saja : Sub-kontraktor tingkat pertama), selanjutnya sub-kontraktor tingkat pertama mensub-kontrakkan proyek tersebut kepada sub-kontarktor tingkat kedua, dst.

Bayangkan saja jika proses subtitusi pembangunan rumah itu terjadi beberapa kali, dan setiap sub-kontraktor mengambil keuntungan masing-masing? Akibatnya Biaya produksi bangunan untuk setiap unitnya makin berkurang, efek dari berkurangnya biaya produksi bangunan rumah  tersebut adalah terbatasnya anggaran untuk membeli material yang berkualitas dan mempekerjakan tukang atau tenaga yang ahli, ditambah lagi dengan pelaksanaan pekerjaan yang terburu buru untuk mengejar progress atau deadline membuat kualitas dari produk yang dihasilkan bisa dipastikan buruk, dan sudah pasti yang buruk itu akan mengecewakan.

Untung saja, beberapa orang dari kalangan profesional (Arsitek dan Civil Engineer) yang mengerti tata cara membangun rumah mulai dari tahap pra rencana/pra design, desain, perencanaan, pelaksanaan+pengawasan, dan pemeliharaan berinisiatif mendirikan usaha kontraktor (walaupun dalam skala kecil) untuk melayani jasa renovasi ulang bangunan standar dari developer, atau mungkin membangun bangunan dilahan (kapling) yang kosong. Harganya pun bervariasi, renovasi minor pada bangunan (ex: mendesain kitchen set, mengganti warna cat, membuat taman/landscape, kolam renang, dll) hingga renovasi pada tingkat major, seperti : menambah lantai bangunan, merombak total bangunan kemudian mendirikan bangunan yang baru, renovasi pada bagian-bagian tertentu yang dikehendaki oleh pembeli, dll. Masalahnya, berapakah pantasnya harga rumah ala desainer ini? perlukah anda membeli rumah ini? Atau, bila anda juga ahli bangunan yang ingin berbisnis dengan model seperti ini seharusnya berapakah pricing rumah yang akan anda tawarkan?

Kasus 1: Membangun rumah dari kapling kosong
Dibeberapa perumahan, developer memang menyisakan kapling kosong. Biasanya kapling yang dijual ini diposisi hook, ada kelebihan tanah, ataupun bentuk yang tidak persegi.

Contoh: Seorang arsitek membeli kapling kopel seluas 150 m^2 dengan harga 300 juta. Setelah dibangun bertingkat, rumah tersebut dibandrol dengan harga 1,5 milyar. Selang 1/2 tahun, rumah tersebut tidak laku terjual, dan kini statusnya dikontrakkan. Untuk menghindari kasus seperti diatas (yang anehenya masih marak terjadi) seharusnya arsitek menganalisa terlebih dahulu perbandingan rumah di lokasinya. Bila harganya mencapai 3-4 kali lipat, sedangkan lokasi tidak jauh beda, ada baiknya usaha penjualan rumah model ini dipertimbangkan kembali.

Kasus 2: Merenovasi Minor (kitchen set, taman, interior, dll)
Membeli rumah dari developer kemudian melakukan renovasi minor tanpa merubah struktur bangunan, dengan budget hingga 5-20% dari harga asli rumah masih mungkin untuk dibeli oleh calon pembeli. Kasus ini yang paling diminati, karena tampilan rumah sudah berubah dari bentuk aslinya dan harga renovasinya tidak terlalu tinggi. Karena jika harga rumah yang anda beli dan renovasi sudah terlalu tinggi, besar kemungkinan calon pembeli akan beralih dan memilih perumahan yang lebih baik.

Desain Taman di Rumah

Mengenal Desain Taman di Rumah??? Taman di rumah merupakan salah satu elemen penting di dalam rumah, karena dengan adanya taman di rumah akan menciptakan suasana teduh dan kesegaran tersendiri. Aneka tanaman yang tertata dengan rapi juga bisa menghasilkan mosaik keindahan. Ini tentu saja akan berdampak positif bagi penghuninya. Desain taman yang cantik dan unik akan makin membuat betah para penghuni karena suasana yang teduh tadi. Membuat dan mendesain taman di rumah sebenarnya tidak terlalu sulit. Hanya saja, ini harus disesuaikan dengan kondisi dan luas rumah yang ada.

Taman juga dapat dikatakan tempat kita untuk melepaskan lelah serta tempat kita mencari inspirasi serta ide untuk menciptakan sesuatu. Aneka tanaman di rumah juga dapat di katakan sebagai salah satu faktor pendukung di dalam taman, dalam pembuatan taman di butuhkan kejelian dan ketepatan dalam menempatkan tanaman, untuk itu saya coba memberikan kiat membuat taman di rumah. Berikut tipsnya :
  • Sesuaikan tanaman yang Anda pilih untuk taman yang Anda bangun atau buat. Mintalah bantuan dari konsultan arsitektur untuk membantu Anda dalam memilih tanaman yang pas dan tepat.
  • Perhatikan luas taman yang Anda miliki. Perhatikan luas taman yang Anda miliki di rumah agar Anda bisa menyesuikan dalam meletakan tanaman di taman Anda.
  • Memperhatikan jenis tanaman yang Anda pilih untuk taman agar taman yang sedang Anda bangun agar tidak terjadi kesalahan dalam peletekan tanaman di taman Anda.
  • Taman yang Anda buat sebaiknya juga di lengkapi dengan fasilitas permainan anak sehingga anak Anda dapat bermain di taman tersebut.
  • Pasang aksesoris taman yang mampu menciptakan nilai keindahan yang lebih seperti lampu taman yang memiliki berbagai macam desain dan jenis yang sesuai dengan kebutuhan taman Anda.
  • Jika Anda masih bingung dan belum tahu apa yang harus Anda lakukan dalam membuat taman sebaiknya kontak konsultan arsitektur rumah dan taman untuk meminta konsultasi serta membantu Anda dalam membuat taman di rumah Anda.

Rumah Sejuk Tanpa Air Conditioner

Cara Membuat Rumah Sejuk Tanpa Air Conditioner (AC)??? Rumah sejuk tanpa ac merupakan idaman bagi semua pemilik rumah namun sejuk secara alami atau sejuk dengan AC ? sejuk dengan AC hmm sepertinya dana yang di keluarkan lebih mahal ketimbang kita menggunakan kipas angin tapi ada beberapa alternatif yang mungkin digunakan untuk membuat rumah Anda sejuk tanpa AC dengan kata lain sejuk secara alami, berikut tipsnya :
  • Maksimalkan bukaan dan ventilasi. untuk menciptakan rumah yang nyaman, sejuk, sekaligus sehat, aliran sirkulasi udara yang baik menjadi syarat mutlak, jika Anda masih bingung untuk mengatur ventilasi rumah sebaiknya mintalah ide kepada jasa konsultan arsitektur yang Anda gunakan dalam pembangunan rumah Anda.
  • Minimalkan masuknya cahaya matahari siang. cahaya matahari siang bisa menjadi faktor yang mempengaruhi peningkatan suhu ruangan. caranya, lengkapi jendela dengan window shade yang akan membantu mengurangi jumlah cahaya yang masuk.
  • Jarak plafon dengan lantai cukup tinggi. Jarak plafon dengan lantai adalah 2,75m-4m. ketinggian plafon memberikan ruang yang cukup untuk perputaran dan pertukaran udara.
  • Gunakan material atap yang memantul panas, misalnya genting keramik. Dalam hal ini sebaiknya Anda meminta pendapat ahlinya seperti konsultan rumah, konsultan arsitektur, konsultan desain rumah atau konsultan interior rumah Anda.

Buat kolam atau taman di area dalam rumah (innercourt) yang membantu menurunkan suhu ruangan. Agar tidak membuat udara di dalam ruangan menjadi lembab, seimbangkan dengan cahaya matahari yang masuk.

Anggaran Pekerja Bangun Rumah

Menyusun Anggaran Pekerja Bangun Rumah??? Pekerja bangunan dalam proses pembangunan rumah merupakan salah satu elemen yang penting dalam membangun rumah idaman.Namun, dalam memilih tukang yang tepat untuk bangun rumah memang bukan pekerjaan yang mudah. Berikut cara untuk mencari pekerja dan sistem pemberian gaji kepada tukang :

Pekerja dengan Sistem Harian
Sistem harian sebaiknya dilakukan jika pemilik rumah mempunyai waktu yang cukup untuk mengawasi pekerjaan dari para pekerja harian. Selain itu para pemilik rumah harus menyiapkan material secara matang agar pekerja tidak ada kesempatan untuk mengganggur, artinya segala yang di butuhkan untuk keperluan dalam pekerjaan tukang baik itu dalam bentuk bahan material ataupun peralatan. Kemudian pemilik rumah harus bisa memberi pengarahan apa saja yang perlu di kerjakan, jika anda kurang paham mengenai hal ini sebaiknya anda minta penjelasan pada konsultan arsitek atau kepada konsultan arsitek design rumah Anda. Bila mana di perlukan sediakan gambar kerja untuk dijadikan acuan dalam pekerjaan, jika anda menggunakan jasa konsultan arsitek biasanya paket arsitek design sudah disertakan berikut gambar kerjanya. Gambar kerja sederhana adalah terdiri dari gambar denah bangunan tampak/muka bangunan, gambar potongan bangunan juga gambar model ukuran kusen.

Pekerja dengan Sistem Borongan
Ada dua macam pola yaitu sistem borongan upah dan sistem borongan upah dan bahan. Pada sistem borongan upah adalah sistem pembayaran kepada pekerja yang dilakukan atas dasar hasil dari pekerjaan yang sudah dilakukan sementara untuk bahan material serta peralatan pemilik yang menyiapkan jika Anda belum mengerti juga dan tidak paham sebaiknya Anda minta bantuan kepada konsultan arsitek untuk membantu Anda menjelaskannya. Sebelum akhirnya memilih salah satu sistem borongan, hendaknya dipertimbangkan dahulu waktu yang diperlukan, tingkat kesulitan dalam pekerjaan dan penggunaan bahan material yang disesuaikan dengan model dan desain rumah yang di harapkan, sehingga apa yang menjadi keinginan pemilik bisa terwujud seperti model dan desain rumah yang di harapkan, tentunya sesuai dengan kwalitas bahan dan hasil pekerjaan yang baik. Jika Anda masih bingung enaknya menggunakan sistem harian atau borongan sebaiknya mintalah bantuan dari konsultan arsitek untuk membantu Anda dalam memilih kedua sistem tersebut karena konsultan tersebut akan memberikan kelebihan dan kekurangan dari kedua sistem tersebut. Demikian tips dan informasi semoga berguna untuk Anda.

Mengecek Kondisi Fisik Rumah

Teliti Mengecek Kondisi Fisik Rumah??? Anda tentunya akan merasa puas bilamana kondisi aktual rumah setelah dibangun sesuai dengan gambar atau brosur atau keinginan anda. Sesuai dengan gambar konstruksi, gambar arsitektur. Perlu anda perhatikan pada rumah contoh, atau kalau bisa rumah yang sudah jadi selain rumah contoh dan juga rumah yang sedang berjalan pengerjaannya. Hal hal yang perlu diperhatikan :
  • Apakah pondasi konstruksi bangunan, konstruksi arsitektur sesuai dengan spec gambar (misal: kedalaman pondasi, rangka pondasi, adukan semen dsb)
  • Struktur utama dan pemasangan bata. Perlu anda perhatikan apakah besi yang digunakan sesuai spec gambar, bagaimana proses dan visual pengecoran, bagaimana proses pemasangan bata, apakah tembok tegak lurus atau tidak miring, dsb. Hal ini perlu sekali anda perhatikan karena banyak developer yang bermain di hal hal yang tidak nampak, dan kemudian menutupinya dengan bermain di bagian kosmetik belaka. Misalnya arsitektur bangunan, desain bangunan bagus namun rapuh. Akan lebih baik desain arsitektur & konstruksi bangunan sama-sama bagus.
  • Proses pengacian tembok dan finishing dan juga adakah bagian yang berongga atau kopong karena kurang semen.
  • Proses pemasangan atap, kayu atau rangka yang digunakan, pemasangan genteng dsb
  • Pemasangan keramik
  • Pemasangan kabel listrik apakah sesuai dengan wiring diagram
  • Memiliki sumber air bersih, misal PAM atau air tanah. Mungkin anda perlu menanyakan ke warga setempat bagaimana kondisi air tanah di sekitar.
  • Pemasangan saluran pembuangan air kotor dan septic tank.

Bilamana anda menemukan banyak kondisi visual yang tidak memenuhi kriteria kualitas pada rumah yang sudah jadi ataupun sedang berjalan pembangunannya, maka perlu anda pertimbangkan mengenai keinginan anda untuk beli rumah di sana. Perhatikan juga desain konstruksi maupun desain arsitektur rumah tsb. Bila tetap anda teruskan, maka anda harus siap siap menghadapi kondisi yang sama.

Beli Tanah Kosong dengan KPR

Tips Beli Tanah Kosong dengan KPR??? Pada saat ini, kesempatan untuk membeli tanah kosong di tengah kota bisa dibilang kecil. Namun bukan berarti tidak mungkin. Jika beruntung, anda bisa menemukan tanah kosong di dalam kota. Serunya, anda bisa bebas bereksplorasi, terutama soal desain. Sebab, tidak sedikit perumahan yang dibangun beberapa developer memiliki jenis desain rumah yang seragam. Untuk itu, anda memang harus keluar dana lebih mahal. Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan :

Cek surat Tanah
Bila surat giriknya(dikeluarkan oleh kelurahan, bukan dari notaris, jadi belum disahkan oleh negara), jika anda membayar dengan KPR, bank biasanya menolak. Tapi, bila anda membayar tunai, hal ini daoar menjadi alasan anda menurunkan harga jual tanah kosong. Tampaknya, anda juga perlu jasa notaris untuk mengecek apakah tanah tersebut dalam sengketa atau tidak.

Anda perlu mengurus sertifikat hak milik (SHM) dan IMB sendiri
Anda bisa mengurus SHM di kantor BPN (Badan Pertanahan Nasional). Bila tak ingin repot, anda bisa memakai jasa notaries saat membeli tanah. Sedangkan IMB, anda bisa mengajukannya di SUDIN Dinas Tata Kota Kecamatan sesuai lokasi tanah yang akan dibangun.

Gunakan jasa kontraktor rumah dan arsitek
Dengan konsep desain dan pembangunan yang lebih optimal, agar pembangunan rumah berjalan lancar.

Desain Warna Ceria Untuk Rumah

Pemilihan Desain Warna Ceria Untuk Rumah??? Tampak muka bangunan umumnya memiliki ciri khas dan berkarakter. Tidak hanya dari bentuknya, tetapi mulai dari material, tekstur sampai dengan pemilihan warna. Bentuk fasad bangunan bisa menyesuaikan dengan tren pada masanya. Begitu juga tren dapat mempengaruhi pemilihan warna yang tepat. Hal ini menjadi unsur utama dalam menghasikan totalitas suatu desain. Pemilihan warna yang tepat bisa memperindah desain suatu fasad bangunan.

Dengan mempertimbangkan iklim sekitar, dan juga karakter daerah lingkungan fasad bangunan itu berada, maka ekspresi fasad akibat pemberian warna sangat memberikan dampak yang sangat berarti. Hal-hal yang harus diperhatikan dengan teliti :
  • Pengaruh warna pada fasad dapat menimbulkan berbagai macam kesan bangunan, sebagai contoh warna dengan karakteris lembut, nyaman, menarik dan romantis, seperti abu-abu, pink, orange, ungu.
  • Warna dengan karakteristik memberikan kesan tenang dan damai bisa menciptakan kesan yang sejuk pada lingkungan sekitar, yaitu adanya perpaduan warna hijau dan biru tua, untuk membantu Anda dalam menemukan warna yang tepat dengan karakter Anda sebaiknya mintalah bantuan dari konsultan arsitektur rumah untuk mencarikan warna yang tepat.
  • Warna dengan karakteristik individual dan berani, yaitu warna merah termasuk dalam kategori ini, warna ini memiliki karakter yang berani, energi yang sangat tinggi, memberikan suatu kesan vitalitas yang tinggi, dan dapat memberikan kesan kepribadian yang kuat.
  • Warna dengan karakteristik warna ceria, yaitu warna kuning, warna ini merupakan warna terang yang memberikan kesan ceria dan hangat. Untuk menyeimbangi warna tersebut pada fasade bangunan dapat menggunakan warna putih atau krem, proses pemilihan warna yang tepat adalah salah satu proses yang susah susah gampang namun konsultan arsitektur rumah bisa membantu Anda dalam menemukan warna yang tepat dan cocok untuk Anda.
  • Warna dengan karakteristik ringan, bebas, dan mudah, yaitu warna putih, atau warna alami (seperti warna kayu) , warna ini adalah warna netral yang bisa difungsikan untuk mengkombinasikan berbagai karakteristik warna, sehingga banyak sekali fasad bangunan yang memakai warna putih. Karakter yang terdapat pada warna putih adalah netral dan dapat memberi suasana ketenangan dan mengandung arti spiritual tersendiri. Banyak sekali bangunan publik menggunakan warna ini baik sebagai warna untuk fasad bangunan (eksterior) maupun sebagai kombinasi warna untuk interior dalam bangunan.

Memilih Warna Cat Dinding atau Warna Furniture Rumah Apartemen Kantor

Pertimbangkan Ketika Memilih Warna Cat Dinding atau Warna Furniture Rumah Apartemen Kantor??? Pilihan warna cat dinding rumah, warna cat rumah, sekarang ini hampir tidak ada batasnya. Bagaimana rumus memilih cat tembok?

Tidak ada rumus umum tentang pilihan warna cat rumah (perumahan). Pilihan warna cat adalah sebuah seni. Dan dalam seni ada kebebasan. Warna cat rumah atau ruang terutama mencerminkan kepribadian dan gaya hidup pemilik atau pemakainnya. Namun begitu, ketika Anda memilih warna cat rumah, rukan, dsb, sebaiknya mempertimbangkan ruang mana yang akan Anda cat: cat ruang tidur, cat ruang tamu, cat eksterior (ruang luar), atau cat ruang keluarga. Mungkin juga Anda sekarang sedang ingin memperbaharui warna cat kantor, rumah kantor, cat apartemen atau warna cat toko. Beberapa hal berikut sebaiknya Anda perhatikan:

Ukuran Ruang – ruang yang lebih kecil akan kelihatan lebih besar dengam warna muda pada dinding rumah kantor dan warna netral untuk furniture. (Sisihkan warna-warna cerah untuk pola-pola yang menarik dari asesoris urang seperti bantal sofa, pot bunga, kap lampu, atau lukisan/gambar). Anda dapat menggunakan cat bertekstur bila tidak ada banyak pola untuk dekorasi ruang.

Lokasi Bangunan– kontraktor cat yang berpengalaman umumnya menyarankan agar ruangan di rumah daerah tropis dengan warna sejuk atau atau netral. Warna dinding bernuansa hijau, biru atau ungu akan membangun perasaan sejuk.

Lokasi Ruangan – ruangan yang menghadap utara, barat laut atau barat daya cenderung mendapatkan sinar matahari tidak langsung. Warna cat dinding ruang yang tidak langsung mendapat sinar matahari sebaiknya menggunakan warna yang lebih hangat seperti warna yang bernuansa kuning (yellow chiffon), coklat, soft peach. Untuk ruangan yang banyak menerima sinar matahari, Anda sebaiknya mengurangi tone warna dan menggunakan warna sejuk seperti warna bernuansa hijau, biru, abu-abu atau lavender.

Tipe ruang – kamar tidur untuk orang dewasa biasanya menggunakan warna yang nyaman, kalem dan tenang – yang kondusif untuk tidur. Untuk kamar Anak biasanya dipilihkan warna yang lebih menstimulus yaitu warna cerah.Warna ruang rumah kantor biasanya menggunakan warna yang hangat dan warna-warna dasar.

Bentuk ruang – ruang rumah (rukan) yang panjang dan sempit akan kelihatan lebih lebar bila salah satu sisi atau kedua sisi yang lebih pendek diberi warna cat yang cerah atau gelap; sementara sisi yang lain menggunakan warna pucat yang matching. Untuk uangan berbentuk kotak tanpa jendela besar, atau focal point dapat ditambahkan suatu warna dengan aksen kuat disalah satu dindingnya. Hal ini akan membuat ruangan lebih berkarakter dan lebih menarik. Misalnya: tiga dinding berwarna putih dan satu dinding diberi cat unggu.

Tinggi ruang – warna putih pada plafon akan menambah kesan tinggi, dan warna gelap pada plafon akan memberi kesan ruangan lebih pendek. Ruangan besar dengan plafon yang tinggi akan terasa lebih nyaman bila dibuat drop ceiling dengan aksen tertentu seperti wallpaper pada tepinya, baik di atas maupun bagian bawah dinding.

Fengshui Kamar

Bangun Kamar Tidur dengan Fengshui Kamar??? Banyaknya keuntungan yang didapat dari feng shui ini yang di dapat dari konsultan arsitektur sebenarnya didapat dari dua hal. Pertama, berikan ruang yang lega untuk mengalirkan energi (chi) positif. Lalu yang kedua yakni mengusir chi negatif. Ini akan sama artinya dengan selalu menyediakan pengaruh positif dan membebaskan anggota keluarga dari pengaruh buruk chi negatif.

Berikut ada beberapa tips yang dapat membantu energi (chi) mengalir lebih baik dalam hunian Anda :
  • Ibarat kursi klasik yang harus memiliki tangan disamping kiri-kanannya, feng shui klasik untuk lokasi rumah pun demikian. Cari dan temukan lokasi rumah yang memiliki dua bukit kecil di bagian depan, bukit yang lebih tinggi di belakang bangunan rumah, dan ada elemen air di depan hunian, jika Anda masih belum mengerti sebaiknya mintalah bantuan kepada konsultan arsitektur rumah Anda untuk menjelaskan hal ini.
  • Pintu untuk bagian depan (pintu masuk) dan belakang rumah sebaiknya tidak sejajar. Tujuannya agar chi yang memberikan keberuntungan pada Anda sekeluarga tidak langsung keluar.
  • Selain menghindari tinggal di rumah yang berlokasi pada tusuk sate, abaikan saja iklan penjualan rumah yang berada di tengah pertemuan tiga jalan yakni membentuk huruf “Y”. Akan banyak sekali kendala yang dihadapi pada rumah ini, mulai dari suara ramai dan bising, banyak debu, kesehatan dan keamanan penghuni yang terganggu akibat tinggal menetap di area yang runcing tersebut.
  • Bangun rumah dengan pondasi berbentuk kotak atau bujur sangkar karena menggambarkan keseimbangan. Hindari garis-garis aneh / tak beraturan.
  • Rumah Anda berada di depan sungai atau danau? Pastikan elemen air ini beraliran lambat karena bisa dijadikan sebagai simbol kekayaan yang akan menghampiri Anda. Sebaliknya, jika sungai atau danau itu berada di belakang rumah artinya kekayaan akan menjauhi kehidupan penghuni rumah.
  • Tata halaman depan dan samping pintu masuk utama untuk memberikan tempat yang luas terhadap masuknya aliran chi positif. Jika ada pohon yang telah mati atau tanaman yang berdaun runcing, segera singkirkan karena menghalangi chi positif masuk ke dalam rumah.
  • Bersihkan teras dan atur dengan baik agar energi positif bisa masuk ke dalam rumah.
  • Tempat tidur utama harus berlokasi di belakang garis pusat horizontal rumah untuk kekuatan, dukungan dan proteksi. Dekorasi yang serba berpasangan sangat baik untuk mendukung kehidupan yang telah berpasangan. Atur dan bersihkan ruang tidur Anda agar rapi dan terbebas dari barang-barang bekas, retak ataupun kuno karena mengandung banyak chi negatif.

Bangun Rumah Harga Murah

Bangun Rumah Harga Murah??? Di tengah kondisi ekonomi yang belum stabil seperti sekarang ini, Bangun Rumah ideal dengan biaya murah tampaknya sebuah impian. Tetapi di mata arsitek sekaligus penulis buku “Mimpi Rumah Indah”, Yu Sing, membangun rumah berbiaya minim bukanlah sesuatu yang mustahil.

Untuk mewujudkan impian bangun rumah murah, Yu Sing memberi sejumlah panduan penting yang merupakan hasil pengalamannya dalam mendesain beberapa rumah murah, baik yang sudah terbangun,yang sedang dibangun, maupun yang masih dalam proses desain.

"Tentunya pengalaman mendesain rumah murah ini tidak dapat menjadi acuan akhir, tapi sebagai pemberi dorongan semangat bagi mereka yang ingin bangun rumah dengan biaya terbatas," ungkapnya.

Setidaknya ada tiga hal penting menurut Yu Sing yang harus dipenuhi untuk mewujudkan rumah murah yakni penggunaan tenaga arsitek, perencanaan struktur rumah dan penggunaan material yang tepat.

Untuk hal pertama, Yu Sing mengakui masih banyak masyarakat yang terjebak pada anggapan keliru soal arsitek. Masyarakat menilai jasa arsitek itu selalu mahal sehingga pembangunan dirasa murah tanpa arsitek.

"Padahal itu tidaklah benar, memang arsitek masih terkesan eksklusif, tetapi ada juga yang tidak menetapkan tarif mahal," ujar Yu Sing.

Ia menegaskan, tidak semua arsitek menetapkan tarif yang tinggi. Tak sedikit arsitek yang siap memberikan jasanya dengan tarif yang sesuai dengan kantong.

Dengan menggunakan jasa arsitek, lanjut Yu Sing, masayarakat dapat menghemat biaya karena arsitek bisa membantu dalam membuat struktur, ruangan, dan pemilihan material yang efisien dan efektif. Menggunakan jasa arsitek juga membantu Anda dalam membuat desain rumah yang baik.

Hal kedua yang harus dipenuhi adalah perencanaan struktur. Agak berbeda dengan desain rumah beranggaran dana longgar, desain rumah murah justru dimulai dengan desain sistem strukturnya terlebih dahulu, bukan dimulai dari desain arsitekturnya.

"Sistem struktur yang efisien sangat menentukan anggaran konstruksi rumah, karena biasanya biaya struktur rumah sekitar 40-50 persen dari biaya keselururuhan," ungkap Yu Sing.

Selain itu, kalau lebar rumah tidak lebih dari 400 cm, maka tidak diperlukan struktur kuda-kuda. Jarak antara lantai satu dengan dua sebenarnya cukup 250 cm jika memiliki bukaan dan ventilasi cukup untuk ukuran ruangnya. Hal ini bisa menghemat biaya dinding, struktur kolom, dan tangga.

Poin terakhir yang tak kalah penting dalam menekan biaya bangun rumah adalah penggunaan material atau bahan bangunan dengan harga relatif murah. Cukup banyak material mendasar atau murah yang dapat dieksplorasi pemakaiannya atau cara pemasangannya untuk membentuk sensasi ruang yang menarik.

Misalnya bata merah saja dapat memiliki banyak sekali kemungkinan cara penyusunannya. Dapat dipasang seperti biasa, atau diberi jarak antara bata merahnya sehingga dindingnya berlubang-lubang, atau bata dipasang dengan variasi susunan satu bata dan setengah bata, dan lain-lain.

Contoh lain material murah adalah bambu. Biasanya bambu dipandang sebagai bahan sekunder, tapi saat ini sedang menjadi material yang digemari karena kekuatan seratnya yang dapat menggantikan baja tulangan. Dengan sistem pengawetan yang baik, bambu dapat menjadi material primer rumah yang mampu bertahan puluhan rumah. Selain itu, juga bisa memanfaatkan material bekas atau daur ulang seperti kusen atau daun pintu.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...